Anak SMK Lanjut Kuliah


Anak SMK Lanjut Kuliah 

Hai Guys!!! kali ini gue bakalan berbagi cerita,tips dan trik yang berjudul "Anak SMK Lanjut Kuliah" karna gue adalah seorang anak SMK yang memutuskan untuk Berkuliah. Banyak yang bertanya apakah anak SMK harus atau perlu kuliah lagi? bukannya udah punya skill dan anak SMK itu siap kerja? Oke gue akan mencoba menjawab pertanyaan-pertanyaan itu berdasarkan pengalaman pribadi dan orang-orang disekitar lingkungan hidup gue

Apa Perlu Lanjut Kuliah?


Menurut gue semua tergantung alasan kalian untuk apa lanjut kuliah, semua tergantung niat. Gue merangkum beberapa alasan dari temen-temen dan orang-orang yang sempat gue tanya mengenai alasan mereka:

1. Haus Ilmu, Mencari Pengalaman, dan Relasi Untuk Kedepannya


-Haus Ilmu 


Dikampus kalian akan mendapatkan lebih banyak ilmu dan bisa menggembangkannya. Kalian bisa mendapatkan ilmu dari Dosen, Teman, Senior, Alumni, bahkan dari organisasi yang sesuai dengan jurusan kalian. Kalau kalian cuman mengandalkan dan merasa puas dengan ilmu yang kalian miliki sekarang itu tidaklah cukup, maka teruslah belajar sobat! 
JAWABANNYA.. PERLU!!!

-Mencari pengalaman


Pengalaman disini sangat lah penting. Pengalaman bisa didapatkan dengan mengerjakan Project, Lomba dan juga mengikuti Organisasi mahasiswa. Menjadi nilai lebih jika kalian mengikuti Organisasi Mahasiswa atau bahkan Badan Eksekutif Mahasiswa. Kebetulan gue mendapatkan kesempatan menjadi anggota Badan Eksekutif Mahasiswa dikampus gue sekarang dan banyak pelajaran yang gue dapat disini.

Kalian juga dapat mendapatkan pengalaman gimana itu dunia perkuliahan, gimana rasanya ngekost (pait dah wkwk), pengalaman ketemu dosen ini ketemu temen itu.. banyak dehh
JAWABANNYA.. PERLU!!!

-Mencari Relasi


Kalian dapat mencari relasi untuk kedepannya yaitu untuk Channel kerja atau bisnis kalian nanti. Kalian dapat menunjukkan kemampuan dan keahlian kalian yang dapat membuat orang tertarik untuk mengajak kalian mengerjakan sebuah project, ikut lomba, bahkan kerja sambil kuliah. JAWABANNYA.. PERLU!!!

2. Pengen Punya Banyak Temen


HAHAHA menurut gue ini adalah alasan yang konyol. Come On Dude! orang tua kalian kerja susah payah agar kalian bisa menuntut ilmu lebih tinggi dan kalian kuliah dengan alasan pengen punya banyak temen? oke gue cerita sedikit, dikampus kalian memang akan mendapatkan banyak temen baru, itu otomatis. Kalau kalian ngampus hanya untuk mencari popularitas itu adalah hal yang salah karena jika kalian menjadi mahasiswa yang memang niatnya untuk mencari ilmu, maka waktu luang kalian benar-benar terbatas bahkan hanya untuk sekedar liburan.
JAWABANNYA.. GA PERLU, mendingan nongkrong yakan tanpa belajar tanpa tugas tanpa bikin makalah setiap hari hahaha tapi come on... jadilah anak yang baik :D

3. Agar Sukses dan Membahagiakan Orang Tua


Jika niat kita baik maka hasil yang baik yang akan kita dapat, sebaliknya jika niatnya aja udah ga bener, kuliah cabut-cabutan, tugas ga ngerjain, nongkrong doang tapi ga belajar, yaa kalian tau hasilnya bakalan kaya gimana. Orang Tua menaru banyak harapan pada kalian, terus belajar dan berkembang agar orang tua kalian bangga, jangan perduli hasutan temen yang menjerumuskan kalian, sekarang bukan waktunya buat main-main karna waktu gabisa diulang guys.
JAWABANNYA.. PERLU!!!

4. Mengasah Ilmu yang Sudah Didapatkan DiSMK


Ilmu kalau ga dikembangin lagi ya percuma, karna apa? teknologi dan globalisasi semakin pesat maka kalau kita hanya diam dan merasa cukup dengan skill yang ada sekarang gue rasa itu adalah sebuah kesalahan fatal. Dikampus kalian dapat mengembangkan skill sesuai dengan passion yang kalian miliki kalian bisa terus bereksperimen,berlatih,bahkan menciptakan sesuatu yang nantinya berguna di masyarakat. Ketika di SMK memang materi yang disampaikan untuk di praktekkan di dunia kerja sudah cukup banyak namun kita dapat mematangkannya disini, dan mempelajarinya secara lebih spesifik lagi.
JAWABANNYA.. PERLU!!!

5.Biar Ga Nganggur Dirumah Karna Belom Siap Kerja


Hmmm... banyak nih yang alesannya kaya gini hahaha. Menurut gue sihh ga ada salahnya dari pada nganggur dirumah cuman makan,tidur repeat, tapi alangkah baiknya kalau kalian mengubah alasan itu karena mencari uang ga semudah yang kalian kira mulailah berusaha untuk menghargai kerja keras orang tua yang membiayai kalian :D .Jika kalian belum siap kerja lebih baik kalian ikut kursus atau pelatihan yang sesuai dengan jurusan kalian itu lebih baik dari pada kuliah asal kuliah. Ayo semangat donggg :D
JAWABANNYA... TIDAK PERLU DAN UBAHLAH PEMIKIRAN ITU!

mungkin itu dulu yang bisa gue share.. untuk artikel selanjutnya gue akan membuat keuntungan dari anak SMK (RPL dan TKJ) yang lanjut kuliah.. ditunggu ya guys.. byee :D











No comments:

Post a Comment

Adbox

@templatesyard